Sampai Hari Ini, Sudah 62 Jenazah Dimakamkan di Pemakaman COVID-19 Gowa
Pemakaman korban COVID-19 di Macanda, Kabupaten Gowa, Sulsel, (ilustrasi). Sumber: CNN. |
GOWA—Terkait jumlah korban COVID-19, Polres Gowa mencatat ada sebanyak 62 jenazah telah dimakamkan di lahan milik Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan di Jalan Teratai Indah Macanda, Kabupaten Gowa, Sulsel.
Lokasi tersebut sebagai pemakaman jenazah yang diduga kuat terjangkit virus Corona.
Bertambahnya jumlah korban COVID-19, Kapolres Gowa, AKBP Boy Samola saat dikonfirmasi menghimbau kepada seluruh warga Gowa untuk berlaku hidup sehat.
"Mencuci tangan sebelum dan setelah melakukan aktivitas, menggunakan masker, tidak berkumpul, tetap menjaga jarak dan untuk tinggal tetap di rumah," kata Kapolres Gowa.
Boy menambahkan, jumlah jenazah yang dimakamkan sebanyak 62 orang itu merupakan data terakhir, hingga pukul 14.30 WITA, pada Sabtu, (18/4). (*)
Tags:
COVID-19