Dosen Muda UMI Menyelenggarakan Pengabdian Masyarakat di Kecamatan Sanrobone Takalar
TAKALAR, Sulselpos,id---Rombongan Dosen Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar disambut dengan hangat, penuh kekeluargaan oleh Kepala Kantor Kacematan Sanrobone, beserta Kepala Desa Paddingin,Tonasa dan Sanrobone, Selasa, (25/05/21).
Tidak salah pilih, UMI menunjuk Kecematan Sanrobone sebagai mitra, karena luar biasa berpotensi Alamnya juga memang dari dulu diharapkan agar ada Universitas yang betul-betul membantu mengembangkan potensi yang ada di sana di mana Daerah tersebut komplit yakni pertanian, nelayan dan pariwisata serta air dan darat menjadi lengkap.
"Di sektor pariwisata, kita memiliki situs purbakala yakni Benteng Sanrobone, cagar budaya ini merupakan saksi sejarah, jika kita kembangkan dengan baik, ini luar biasa bisa mendatangkan wisatawan untuk datang berkunjung, Istilahnya, bagaimana kita berusaha untuk mendatangkan jejak kaki untuk meninggalkan jejak kantong," tutur Sangaji Makmur, S.IP. selaku Camat Sanrobone.
Di tempat yang sama, Salam Hormat dari Rektor, Pembina Yayasan UMI kepada Camat Sanrobone, karena kurang lebih sebulan mereka berinteraksi melaksanakan Tri dharma Perguruan Tinggi yakni pengabdian kepada Masyarakat di sana.
"Jika ilmu kami dibutuhkan kami siap selalu untuk sharing, apalagi dari segi Pariwisata, Insya Allah kami akan desain website, blog untuk mempromosikan kawasan pariwisata ini," ujar Dr. Hardianto Djanggih.
Begitupun penyampaian Ibu Dr. Fitriani, SE, MM bahwa yang dibutuhkan segera saat ini yakni Skill, sebagai nilai plus.
"Olehnya itu kami melaksanakan pembelajaran English training kepada siswa SMA/ MA di desa Tonasa, Paddingin dan Sanrobone," bebernya
Diketahui, Tim akan terus mengawal Masyarakat dari segi IPTEK, IMTAQ dan Kesehatan dan kegiatan tersebut ditutup dengan pembacaan Doa oleh Dr. H. Muh. Azhar, Semoga Daerah kita bisa menjadi, daerah yang "baldatun toyyibatun warobbul Ghofurr" Daerah yang memiliki Masyarakat yang baik, Daerah dalam ridho dan ampunan Allah Swt.
Imran