Ad Under Header

Selisih Satu Suara, Andi Arika Nahkoda Pertama HMJ BKPI Unismuh Makassar


MAKASSAR, Sulselpos.id - Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ)  Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam (BKPI) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar gelar Musyawarah besar (Mubes) pertama di Lantai 4 Aula Fakultas Agama Islam (FAI) Menara Iqra Unismuh,  Rabu (29/07/21).

Dengan mengusung tema "Gerakan berkemajuan menuju HMPJ BKPI bersinar," Kegiatan ini dihadiri puluhan peserta dan seluruh lembaga se-PAI.

Dalam Mubes tersebut ada 3 orang yang bertarung memperebutkan posisi Ketua HMJ yaitu Nomor 1 Nurul Syamsuriah, nomor 2, Ayyub Darwis dan Andri Arika Rezeki Syafaat nomor urut 3.

Andi Arika Rezeki Mahasiswi yang berdomisili Makassar ini berhasil keluar sebagai Formatur Ketua HMJ BKPI setelah unggul satu suara atas Ayyub Darwis dengan perolehan 13 dan 12, sedangkan Nurul Syamsuriah tidak meraih satupun suara.

Selaku Formatur Ketua terpilih, Andi Arika mengatakan Kepengurusan ini adalah kepengurusan perdana dari HMJ BKPI sebagai prodi baru di fakultas agama islam.

" Walaupun kami perdana, ini tidak menjadi penghambat dalam kerja-kerja nanti kita akan langsung menyesuaikan diri dan berkolaborasi dengan lembaga lain sehingga HMJ BKPI bisa bersinar bahkan melampaui HMJ yg telah berdiri sebelumnya Insyaallah," katanya pada Sulselpos.id.

Dirinya juga menerangkan untuk mewujudkan semuanya dirinya tidak sendiri dia punya teman yang sangat mendukung.

"Tentunya dalam mewujudkan hal itu, Saya tidak sendirian saya memiliki teman-teman  yang mendukung saya, maka dari itu merangkul mereka adalah hal yang penting juga. Karena saya bukanlah apa-apa tanpa dukungan dari teman-teman saya yang lainnya," ujar Ketua Pertama HMJ BKPI.

Andi Arika juga mengatakan, Menjalin komunikasi yang lancar dan juga sikap saling terbuka merupakan cara untuk membangun hubungan emosional sehingga sinergitas itu bisa terbentuk.

"Tujuan saya adalah HMJ BKPI bisa bersinar tidak hanya untuk dirinya sendiri atau lingkup internal saja tapi juga mencerahkan keluar dan ikut turut dalam meningkatkan akreditasi prodi dan juga melakukan kegiatan untuk menciptakan intelektual dan spiritual Mahasiswanya," tutupnya.

Pardi
Tags:
News
Top ad
Middle Ad 1
Parallax Ad
Middle Ad 2
Bottom Ad
Link copied to clipboard.