Ad Under Header

Sulharmin Aktivis Sinjai Resmi Melepas Masa Kemahasiswaan


SINJAI, Sulselpos.id - Ketua umum Gerakan Mahasiswa Bersatu (GERMAB) resmi melepas masa kemahasiswaan dengan gelar Sarjana Hukum di Institut Agama Islam Muhammadiyah (IAIM), Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai, Selasa (31/08/21).

Sulharmin Aktivis Pergerakan Mahasiswa yang juga merupakan Ketua Umum GERMAB merupakan salah satu wisudawan dari 447 wisudawan/wisudawati IAIM Sinjai, dengan gelar Sarjana Hukum.

Sulharmin Putra Sulung dari  Sultan dan Suhaedah, merasa senang menjadi wisudawan karena sudah bisa menunaikan tugas dan tanggungjawab yang sudah diamanahkan oleh orang tuanya. Harapannya dengan wisuda itu dapat membanggakan orang tuanya.

"Memang secara waktu saya kuliah sempat molor dan bahkan sempat berpindah kampus. Tapi saya merasa tidak berorganisasi sekalipun saya mungkin tetap seperti itu, Karena kawan-kawan saya rata-rata juga masih belum selesai kuliahnya meskipun tidak berorganisasi. Artinya bukan karena organisasi itu," jelasnya.

Dalam mengerjakan skripsi sekaligus melaksanakan aktivitasnya yang kerap turun ke jalan melakukan demonstrasi dan melaksanakan tanggung jawabnya sebagai Ketua Umum tidaklah menjadi penghambat bagi dirinya untuk menyelesaikan tugas akhir tersebut.

Dia juga bisa menjadi salah satu bentuk pembuktian kepada aktivis mahasiswa, khususnya yang masih belum menyelesaikan perkuliahannya karena alasan organisasi.

"Target kedepannya bisa memanfaatkan diri atas gelar yang baru saya sandang dan InsyaAllah dapat bermanfaat bagi orang banyak, tidak hanya untuk saya pribadi, tapi juga untuk orang-orang sekitar saya," tutupnya.

Laporan : Ashari
Editor : Haeril
Tags:
News
Top ad
Middle Ad 1
Parallax Ad
Middle Ad 2
Bottom Ad
Link copied to clipboard.