Percepatan Vaksinasi, Sat Binmas Polres Gowa Lakukan Pembinaan Peserta Didik
GOWA, Sulselpos.id - Sat Binmas Polres Gowa bersama staf melaksanakan kegiatan tatap muka berupa pembinaan dan penyuluhan kepada siswa/siswi SMP 2 Kecamatan Barombong, Kabupaten Gowa, Jumat (18/02/22) pukul 10.00 Wita.
Berbagai upaya senantiasa dilakukan oleh Polres Gowa dalam mewujudkan program pemerintah untuk percepatan vaksinasi, salah satunya dengan melaksanakan kegiatan pembinaan dan penyuluhan di Sekolah.
Dalam kegiatan tersebut Kasat Binmas Polres Gowa, AKP Ahmad Hamdan menyampaikan mengenai pentingnya menerapkan pola hidup yang sehat serta penerapan protokol kesehatan dalam proses belajar mengajar.
Selain penyuluhan Sat Binmas juga menggunakan sarana LCD yang terdapat pada mobil penyuluhan untuk memutarkan video edukasi tentang penerapan protokol kesehatan serta pentingnya vaksinasi.
Pihak SMP 2 Kecamatan Barombong, Kabupaten Gowa menyampaikan ucapan terima kasih atas kegiatan yang dilaksanakan oleh Sat Binmas Polres.
Mereka berharap kegiatan tersebut rutin dilaksanakan karena akan berdampak positif pada proses belajar mengajar.
Kapolres Gowa AKBP. Tri Goffarudin mengatakan, hal tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilakukan Polres Gowa khususnya Sat Binmas.
"Untuk mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi terlebih lagi kegiatan-kegiatan yang bersifat positif lainnya," ungkapnya.
Haeril
Tags:
News