Resmi Diganti, Ini Pesan Kepala UPBU Rampi


LUWU UTARA, Sulselpos.id - Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Perhubungan Nomor 2360 tahun 2022. Kepala Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Kelas III Rampi, Sayyid Segaf Algadri resmi digantikan oleh Muammar Asshdiqqi Eks yang sebelumnya menjabat Kepala Bandara Kecamatan Seko.

Sementara Kepala Kantor UPBU Kelas III  Rampi Sayyid Segaf Algadri kini mendapat jabatan baru sebagai Kepala Teknik Seksi Operasi Kantor Unit Penyeleggara Bandara Udara Kelas I Djalaluddin Gorontalo.

Sayyid Segaf Alqadri, mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Kabupaten Luwu Utara dan masyarakat atas segala dukungan selama bertugas di Luwu Utara. Ucapan terima kasih ini, juga sekaligus sebagai permohonan pamit menuju tempat tugas yang baru.

“Terima kasih untuk pemerintah Kabupaten Luwu Utara. Dengan berat hati saya harus meninggalkan Kabupaten Luwu Utara karena Saya sudah menjadi bagian dari keluarga ini, tapi dengan adanya mutasi saya harus berpisah dengan keluarga kecil saya diantara teman, rekan, sahabat dan handai tolan, saya dan keluarga meminta maaf untuk semuanya," ucapnya, Senin (13/06/22).

Ia juga mengungkapkan permintaan maaf apabila ada salah selama bertugas sebagai Kepala Bandara Rampi.

“Mohon maaf jika selama saya bertugas sebagai Kepala Bandara Rampi ada salah atau saya membuat kecewa untuk itu saya memohon maaf yang besar-besarnya, saya berharap Bandara UPBU Rampi bisa berkembang nantinya," tuturnya.

Lebih lanjut mengatakan bahwa, mutasi dan rotasi merupakan hal yang biasa dan wajar dan merupakan bagian dari penyegaran.

“Untuk itu saya harus menyesuaikan diri ditempat yang baru agar dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya," tutupya.

Laporan : Dedi
Editor : Wiwi
ADVERTISEMENT