Akan Gelar RDG 2022, DPP HIPPMAS Berharap Direspon Baik oleh Pemda Sinjai
SINJAI, Sulselpos.id - Rapat Dengar Gagasan (RDG) 2022 yang diinisiasi oleh Himpunan Pemuda Pelajar Mahasiswa Sinjai (HIPPMAS) direncanakan diselenggarakan di halaman rumah jabatan Bupati Kabupaten Sinjai.
RDG 2022 merupakan ruang untuk menampung gagasan dari berbagai komunitas baik dari desa maupun dari kota se- Kabupaten Sinjai.
"Kami telah menyampaikan surat permohonan peminjaman tempat untuk acara RDG 2022 nanti," ungkap Aidil Fajri, Sekjend DPP HIPPMAS. Selasa (23/8).
Menurut Aidil, peminjaman tersebut untuk menampung seluruh anggota komunitas sekaligus untuk memudahkan gagasan komunitas terdengar oleh pemerintah.
"Kami berharap tentu komunitas-komunitas mendapat sambutan hangat dari Pemda dan tentu mendapat ruang agar seluruh gagasannya untuk pemuda dan daerah segera dieksekusi di sisa akhir periode Bupati dan Wakil Bupati," tegasnya.
Menurut Mahasiswa Pascasarjana ini, secara administrasi panitia telah melayangkan surat permohonan dan menunggu kepastian dari Pemda Sinjai.
"Jumlah komunitas terus bertambah setiap harinya dan saya kira ini momentum kita untuk saling mendengar dan saling mengingatkan," tutupnya.
Imma
Tags:
News