Ad Under Header

IAIM Sinjai dan Puluhan Humas PTMA Tinjau Lokasi Muktamar Ke-48 di Surakarta

 Peserta Workshop Pengembangan Humas PTMA


SURAKARTA, Sulselpos.id - Sebanyak 28 Peserta Workshop Pengembangan Humas Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah (PTMA) Batch III berkesempatan melakukan kunjungan di Sekretariat dan Venue Muktamar ke-48.


Rombongan Workshop Humas PTMA ini juga ikut Humas Institut Agama Islam Muhammadiyah Sinjai dan diterima Prof. Supriyono selaku Wakil Rektor 5 Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS).


Pertemuan dilaksanakan di ruang BPH UMS lantai 6, dalam sambutannya Supriyono menyampaikan bahagia bisa menyambut peserta workshop kehumasan PTMA karena dirinya juga membawahi bidang humas dan kerjasama UMS.


“Bangga dengan Muhammadiyah yang lebih dulu dalam mengembangkan pendidikan dibandingkan bangsa Indonesia dengan jumlah 176 PTMA se-Indonesia, ini membuktikan bahwa kontribusi Muhammadiyah nyata bagi bangsa Indonesia,” katanya, Senin (31/10/22)?


Lebih lanjut, Dirinya menyampaikan alasan dirinya kenapa sejak 1995 mengabdikan diri sebagai dosen di Muhammadiyah.


Pada pertemuan ini juga dihadiri oleh Prof. Harun Joko Prayitno Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah yang juga menjabat Wakil Rektor I UMS menghantarkan peserta kepada Warek V UMS Supriyono.


Setelah melakukan Sharing Session di ruang pertemuan BPH UMS, puluhan peserta ini diajak meninjau venue Muktamar ke-48 tepatnya di Edutorium UMS yang secara bersamaan juga tengah dilakukan simulasi Muktamar dan rapat persiapan Muktamar yang dihadiri Prof. Haedar Nasir, Ketum PP Muhammadiyah.


Haeril

Tags:
News
Top ad
Middle Ad 1
Parallax Ad
Middle Ad 2
Bottom Ad
Link copied to clipboard.