Mahasiswa KKN-UINAM Angkatan 71 Desa Citta Sukses Laksanakan Seminar Program Kerja
SOPPENG, Sulselpos.id - Mahasiswa KKN-UINAM Angkatan 71 tahun 2023 Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar sukses melaksanakan seminar program kerja yang dilaksanakan di kantor Desa Citta, Kecamatan Citta Kabupaten Soppeng, Kamis (09/02/2023).
Kegiatan ini dihadiri perwakilan camat Kecamatan Citta, Sekertaris Desa Citta, Ketua BPD, Aparat Desa, Tokoh Masyarakat serta masyarakat Desa Citta.
Koordinator Desa Citta, Posko 1 Asrul mengungkapkan terima kasih kepada masyarakat Desa Citta yang sudah menerima peserta KKN dengan baik dan berharap semoga program kerja yang dilaksanakan dapat bermanfaat bagi masyarakat Desa Citta.
"Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada masyarakat Desa Citta sudah menerima kamu dengan baik di sini dan semoga program kerja yang kami paparkan dapat bermanfaat bagi masyarakat Desa Citta", Ungkapnya dalam sambutannya.
Koordinator Kecamatan Citta, Wildan mengatakan bahwa mahasiswa KKN yang ada di Desa Citta berjumlah 60 orang yang dibagi menjadi tiga posko dan merupakan yang terbanyak di antara posko KKN yang lain.
"mahasiswa KKN yang ada di Desa Citta ini berjumlah 60 orang yang dibagi menjadi tiga posko dan merupakan yang terbanyak di antara posko KKN yang lain dan Alhamdulillah kami sudah berada selama seminggu dan yang kami rasakan keramahan masyarakat dan suasana Desanya yang indah," Ungkapnya.
Sementara itu, Sekertaris Desa Citta Muhammad Hamka yang membuka kegiatan ini mengatakan bahwa pada awalnya di bentuk dua posko namun pada akhirnya di satukan untuk mempermudah pengamatan dan pemantauan.
"pada awalnya di bentuk dua posko namun pada akhirnya di satukan untuk mempermudah pengamatan dan pemantauan," Ucapnya.
Ia juga menambahkan selaku perangkat Desa dengan adanya KKN Selaku perangkat Desa bertanggung jawab atas segala kegiatan yang dilakukan dan perlu adanya koordinasi sebelum melakukan kegiatan serta berharap semua program kerja dapat rampung seminggu sebelum penarikan sehingga dapat merevisi ataupun mendapat proker tambahan.
"selaku perangkat Desa dengan adanya KKN Selaku perangkat Desa kami bertanggung jawab atas segala kegiatan yang dilakukan dan perlu adanya koordinasi sebelum melakukan kegiatan serta kami juga berharap semua program kerja dapat rampung seminggu sebelum penarikan sehingga dapat merevisi ataupun mendapat proker tambahan," Ungkapnya.
Dalam memaparkan program kerja yang dipaparkan oleh Muhammad Rafiqi Mahasiswa KKN angkatan 71 dalam pemaparan program kerjanya membagi program kerja menjadi 2 jenis yakni proker utama dan proker harian, yang mana dalam program kerja utama terdiri dari Musabaqah Anak Soleh (MAS) yang berisikan beberapa item kegiatan seperti lomba hafalan surah pendek, Doa Sehari hari, Adzan, Hafalan surah dan mengaji ini bertujuan meningkatkan semangat anak dalam belajar agama Islam serta menjadikan generasi muda yang cerdas dan berakhlakul Karimah. Adapun kegiatan lainnya adalah seminar UMKM serta kegiatan harian seperti belajar mengajar, Minggu sehat dan Jum'at bersih.
Asrul
Tags:
News