GOWA, Sulselpos.id - Mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi (FST) dan Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar bentrok. Aksi tersebut pun viral di Media Sosial.
Aksi tersebut terjadi di Kampus II UIN Alauddin Makassar yang terletak di Jl. H.M Yasin Limpo Kelurahan Samata, Kecamatan Somba Opu, Kabupater Gowa, Sulawesi Selatan, Selasa (20/06/23).
Dari video yang beredar, aksi tersebut terjadi pada Selasa, 20 Juni 2023. Video berdurasi 9 detik itu memperlihatkan Mahasiswa yang berlari-larian tak tentu arah di jalanan depan fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan.
Salah satu mahasiswa yang berada di lokasi saat aksi terjadi, Ainun Hafifah mengatakan bahwa kejadian ini terjadi pada pukul 5 sore.
“Itukan pas jam 5-an sore, jadi olahraga org di lapangan, trus saya di pinggir lapangan ka parkir,, trus lgsung rame-rame datang dari arah saintek ada mi bawa kayu baru lari-lari,” katanya.
Ia juga menjelaskan bahwa oknum yang terlibat dengan kejadian tersebut hanya lari-larian dan kejar-kejaran dengan membawa kayu.
“Kek main kejar-kejaran ji ku lihat, baru sebentar ji,” jelasnya.
Akibat dari bentrokan tersebut, pihak kampus mengeluarkan Surat Edaran (SE) Pengalihan Proses Perkuliahan dari Luar Jaringan (Luring) menjadi Dalam Jaringan (Daring) terhitung dari 22 Juni 2023 sampai 27 Juni 2023.
Nur Zatil Hidayah
0 Komentar