Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik UNHAS Yelar Pengembangan Wisata Ekonomi Kreatif di Desa Bua
SINJAI, Sulselpos.id - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) UNHAS Pengembangan Wisata Ekonomi Kreatif Desa Bua, Kecamatan Tellu Limpoe Kabupaten Sinjai menyelenggarakan kegiatan Dialog Publik di Wisata Pantai Bulokkong, Senin (14/9/2023).
Dalam kegiatan tersebut, Mahasiswa KKNT Unhas menghadirkan pembicara dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan kabupaten sinjai, Kapala dinas Koperasi, UKM dan Tenaga Kerja Kabupaten Sinjai, Akademisi Bidang Ilmu Administrasi Publik, serta Tokoh Masyarakat Desa Bua.
Saat berdialog, Ramlan Hamid selaku narasumber mengatakan bahwa pergerakan ekonomi dapat dilihat melalui potensi pariwisata secara umum, dan terkhusus di pantai bulokkong.
"Jika ingin mengembangkan wisata dan juga membangun sektor yang lainnya, kita harus mengelolanya dengan fokus, membenahi destinasi wisata yang ada, melengkapi sarana prasaran, kemudian membenahi saranan pendukung dengan cara memacu masyarakat dalam memproduksi sesuatu untuk di pasarkan sebagai ekonomi kreatif", kata Kadis Koperasi, UKM dan Tenaga Kerja itu.
ia menambahkan, "kita juga perlu melakukan kolaborasi dengan membangun sistem serta membina masyarakat dalam mengembangkan ekonomi".
Disamping itu, Abd Haris, mengaku bahwa di desa Bua yang menjadi potensial adalah wisata pantai bulokkong. Sehingga dalam pengembangannya diperlukan peran dari berbagai stakholder.
“Dalam pengembangan wisata bulokkong perlu adanya peran dari berbagai stakholder mulai dari pemerintah selaku pembuat kebijakan, masyarakat, hingga pemuda", kata Dosen Ilmu Administrasi Publik itu.
Ia mencontohkan salah satu yang bisa di kelola adalah limbah hasil laut bisa di kelola untuk menjadi souvenir, yang juga dapat bekerjasama dengan dinas lingkungan hidup.
Turut hadir para peserta dialog publik, Perangkat Desa Bua, BPD Desa Bua, Tim Penggerak PKK, Karang Taruna, Mahasiswa KKNT se-Kabupaten Sinjai dan se-Kabupaten Bulukumba serta masyarakat setempat.
Ims
Tags:
News