Ad Under Header

Re-Akreditasi Puskesmas Mannanti, Kepala Puskesmas: Kami Berharap dapat Bintang Lima


SINJAI, Sulselpos.id- Puskesmas Mannanti menggelar proses Re-akreditasi Puskesmas yang bertempat di Puskesmas Mannanti Kecamatan Tellulimpoe, Kamis (09/11/2023).

Re-Akreditasi yang dilaksanakan sekali dalam lima tahun ini mengangkat tema "Peningkatan mutu layanan Puskesmas".

Kegiatan reakreditasi ini dilaksanakan selama tiga hari yang mana satu hari daring melalui zoom meeting dan dua hari luring yang mana puskesmas Mannanti yang memulai di kabupaten Sinjai dan reakreditasi akan diikuti puskesmas lain.

Pada kegiatan ini turut hadir Sekretaris Daerah Kabupaten Sinjai A. Jefrianto Asapa, Kepala dinas kesehatan dr. Emmy kartahara Malik, MARS Tipika, perwakilan kepala sekolah SD, SMP, SMA wilayah kerja Puskesmas Mannanti, lurah/kades serta perwakilan tiap puskesmas.

Kepala Puskesmas (Kapus) Mannanti Dr. Zulkifli Thamring mengharapkan setelah adanya reakreditasi ini bisa terjadi peningkatan layanan mutu dan peningkatan kepuasan pasien.

"Harapan kita setelah reakreditasi ini kan supaya terjadi peningkatan layanan dimana peningkatan mutu layanan itu peningkatan kepuasan Pasien terhadap pelayanan dan harapan kita setelah reakreditasi ini semua kontinyu, berlanjut dan berkesinambungan terus untuk perbaikan layanan," Ungkapnya.

Ia juga mengungkapkan motto dari puskesmas Mannanti yaitu senyum ta adalah bahagia kami kabarkan kepada kami bila anda kecewa ini menekankan kepada kepuasan pasien.

"Mottonya yaitu senyum ta adalah bahagia kami kabarkan kepada kami bila anda kecewa ini menekankan pada kepuasan pelanggan, layani pasien dengan ramah seramah mungkin senyum ta diperlihatkan kepada pasien agar pasien sebelum berobat terobati hatinya jadi obat tinggal menyempurnakan kesehatan pasien," Tuturnya.

Iya juga menyampaikan bahwa bentuk dukungan pemerintah daerah kabupaten Sinjai dengan hadirnya sekretaris daerah yang dalam sambutannya mengharapkan agar proses reakreditasi ini bisa memberikan peningkatan layanan.

"Dan Alhamdulillah ini adalah bentuk dukungan dari pemerintah daerah kabupaten Sinjai dan tak tanggung tanggung yang hadir adalah bapak sekretaris daerah kabupaten Sinjai menjemput surveiyer dan dalam sambutan beliau beliau berharap bahwa proses re akreditasi ini memberikan dampak yang sangat besar terhadap pelayanan khususnya pelayanan khususnya peningkatan mutu layanan di puskesmas dan kecamatan Tellulimpoe pada khususnya," Tuturnya.

Ia juga mengharapkan agar tahun ini puskesmas Mannanti bisa mendapatkan bintang lima setelah pada tahun 2018 puskesmas Mannanti mendapatkan predikat madya dengan bintang tiga.

"Kemarin tahun 2018 kita dapat madya dan hari ini kita berharap dapat bintang 5 kalau bintang tiga sekarang kita berharap bintang lima," Tutupnya.

Asrul
Tags:
News
Top ad
Middle Ad 1
Parallax Ad
Middle Ad 2
Bottom Ad
Link copied to clipboard.