Bati Tuud Koramil 03/Tompobulu Pimpin Karya Bakti Bersihkan Pasar Tradisional Layoa
BANTAENG, Sulselpos.id – Bati Tuud Koramil 1410-03/Tompobulu Kodim 1410/Bantaeng Pelda Mansyur pimpin karya bakti membersihkan lingkungan pasar tradisional layoa dalam rangka membersihkan seputaran pasar yang berlokasi di Dusun Je'ne Tallasa Desa Layoa Kecamatan Gantarangkeke Kabupaten Bantaeng, Sabtu (30/12/2023).
Danramil 1410-03/Tompobulu Kapten Inf Andi Usman melalui Bati Tuud Pelda Mansyur menjelaskan bahwa dalam kegiatan karya bakti kali ini melibatkan personil Babinsa dibantu Bhabinkamtibmas, staf desa dan masyarakat sekitar.
“Adapun yang menjadi sasaran karya bakti kali ini antara lain pembersihan sampah baik didalam maupun diluar sekeliling pasar tradisional layoa,” ucap Pelda Mansyur.
“Selain itu, kegiatan karya bakti ini juga bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat sehingga terhindar dari berbagai macam penyakit seperti penyakit Demam Berdarah akibat banyaknya tumpukan sampah.
Pada kesempatan tersebut, Pelda Mansyur juga menghimbau kepada Masyarakat untuk senantiasa menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah di sembarang tempat agar terciptanya lingkungan yang bersih dan sehat." pungkasnya.