Wakili Sinjai Tengah, Desa Saohiring Didatangi Tim Evaluasi Perkembangan Desa Tingkat Kabupaten Sinjai
SINJAI, Sulselpos.id – Tim Evaluasi Perkembangan Desa Tingkat Kabupaten Sinjai melakukan kunjungan di Desa Saohiring, Kecamatan Sinjai Tengah, Kabupaten Sinjai, Rabu (29/05/2024).
Dimana Desa Saohiring merupakan 8 Desa se-Kabupaten Sinjai yang mewakili masing-masing kecamatannya ikut dalam lomba desa Tingkat Kabupaten Sinjai Tahun 2024.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Saohiring, A.Darmawansata menyampaikan ucapan terima kasih dan selamat datang di Desa Saohiring dan siap untuk dievaluasi oleh tim dengan segala indikator yang telah dipersiapkan.
"Saya ucapkan terima kasih dimana Desa Saohiring ditunjuk untuk mewakili Sinjai Tengah dalam kegiatan Lomba Desa Tingkat Kabupaten Sinjai, semoga Desa Saohiring dalam lomba desa tahun ini bisa meraih juara yang akan mewakili lomba desa tingkat Provinsi Sulsel," harapnya.
Sementara itu, Camat Sinjai Tengah, Syahrul Paesa mengatakan bahwa segala yang telah dipersiapkan oleh Pemerintah Desa Saohiring untuk dinilai oleh tim evaluasi merupakan hasil kebersamaan antara pemerintah desa dan warganya.
"Diharapkan menghasilkan penilaian yang maksimal untuk mewakili Kabupaten Sinjai dalam lomba desa tingkat Provinsi Sulsel," ungkapnya.
Ditempat yang sama, Yuhadi Samad selaku Ketua Tim Evaluasi Tingkat Kabupaten Sinjai menerangkan bahwa lomba desa ini diselenggarakan sebagai upaya untuk mendorong masyarakat bagaimana membangunan desanya sekaligus untuk melihat sejauh mana keberhasilan masyarakat dalam membangun desanya selama dua tahun terakhir.
“Hal ini sebagai mana di implementasi dari Permendagri Nomor 81 Tahun 2015 tentang evaluasi perkembangan desa yang dikaitkan dengan aplikasi pengimputan data yang disesuaikan dari dokumen pelaporan yang telah diserahkan sebelumnya dengan fakta di lapangan,” ungkap Yuhadi Samad yang juga merupakan Kepala Dinas PMD Sinjai.
Turut hadir Kapolsek Sinjai Tengah, Danramil Sinjai Tengah, Kepala Desa se-Kecamatan Sinjai Tengah, Tim PKK Desa Saohiring dan Kecamatan Sinjai Tengah, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Perempuan dan Tokoh Pemuda.
Haeril
Tags:
News