Jelang Penilaian Lomba Desa Tingkat Sulsel, Pj Bupati Sinjai Pastikan Kesiapan Desa Panaikang
SINJAI, Sulselpos.id – Desa Panaikang, Kecamatan Sinjai Timur terus menggencarkan persiapan menghadapi penilaian Lomba Desa Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan tahun 2024.
Sebagai wakil Kabupaten Sinjai, Desa Panaikang akan menjalani penilaian lomba Desa pada Selasa, (25/06/2024) pekan depan.
Untuk memantapkan persiapan, Pj Bupati Sinjai T.R. Fahsul Falah kembali turun memantau persiapan untuk menghadapi penilaian.
Pj Bupati didampingi Kadis PMD Yuhadi Samad, Camat Sinjai Timur Andi Saoraja Arie Lesmana, Kepala Desa Panaikang Bahtiar, serta para perangkat Desa dan stakeholder lainnya, melihat langsung lokus yang akan dinilai oleh tim penilai, Kamis (20/06/2024).
Mulai siang hingga sore menjelang malam, T.R. Fahsul Falah mengunjungi lokus penilaian lomba desa di beberapa titik di Desa Panaikang.
Diantaranya Kantor Desa, Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu), Rumah Dilan (Pendidikan dan Keahlian), Rumah Sehat, Kebun PKK, Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan), dan pelaku UMKM.
Dari hasil pantauannya, orang nomor satu di Kabupaten Sinjai ini melihat, Desa Panaikang sudah siap menghadapi penilaian lomba Desa.
“Dari yang kita lihat tadi kesiapan Desa Panaikang, baik dari pemerintahnya, masyarakatnya, maupun tempat-tempat yang menjadi lokus yang akan dikunjungi tim penilai, Insya Allah kita siap untuk dinilai, baik dari segi infrastruktur maupun kesiapan lainnya. Kita terus berbenah,” ujarnya.
Dirinya selalu optimis, Desa Panaikang mampu mengharumkan nama Kabupaten Sinjai di ajang lomba desa tahun 2024 ini.
“Insya Allah yang penting kita berusaha dan harapan itu selalu ada untuk Desa Panaikang. Namun, yang terpenting bagi kita adalah keberlanjutan setelah apa yang kita kerjakan hari ini,” pungkasnya.
Haeril