Wakil Bupati Sinjai Dukung Peran Satpol PP dan Satlinmas dalam Menjaga Ketertiban
Font Terkecil
Font Terbesar
Wajo, Sulselpos.id---Wakil Bupati Sinjai, Andi Mahyanto Mazda turut hadir dalam Apel Kesiapsiagaan Nasional Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.Acara yang digelar di Lapangan Merdeka, Kabupaten Wajo ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Satpol PP ke-75 dan HUT Satlinmas ke-63 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan, Senin (14/3/2025).Apel yang mengusung tema “Satpol PP dan Sat Linmas Mendukung Implementasi Penyelenggaraan Trantibum dalam Mendukung Asta Cita” ini berlangsung secara sederhana namun penuh khidmat.Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, secara langsung membuka kegiatan tersebut, didampingi oleh Wakil Gubernur Fatmawati Rusdi.Selain Wakil Bupati Sinjai, acara ini juga dihadiri oleh para Bupati/Wali Kota se-Sulawesi Selatan, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Sulawesi Selatan, serta para Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) dari berbagai kabupaten/kota di Sulawesi Selatan.Dalam sambutannya, Gubernur Andi Sudirman Sulaiman menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan kinerja Satpol PP dan Satlinmas selama ini. Ia menegaskan betapa pentingnya peran kedua satuan tersebut sebagai garda terdepan pemerintah daerah dalam menjaga ketertiban, keamanan, dan kenyamanan masyarakat di Sulawesi Selatan.“Momentum peringatan HUT ini harus kita jadikan sebagai penguatan eksistensi dan profesionalisme Satpol PP dan Satlinmas. Peran mereka sangat vital dalam mendukung implementasi Asta Cita dan menghadirkan negara di tengah-tengah masyarakat,” tegasnya.Lebih lanjut, Gubernur menekankan perlunya peningkatan efektivitas dan akurasi dalam pelaksanaan tugas-tugas yang diemban oleh Satpol PP dan Satlinmas. Terutama dalam hal penegakan Peraturan Daerah (Perda) serta memberikan perlindungan maksimal kepada masyarakat.Sementara itu, Wakil Bupati Sinjai, Andi Mahyanto Mazda, menyampaikan ucapan selamat atas peringatan HUT Satpol PP ke-75 dan HUT Satlinmas ke-63. Ia berharap agar ke depannya, jajaran Satpol PP di Kabupaten Sinjai semakin profesional, solid, dan mampu memberikan rasa aman serta ketertiban yang lebih baik bagi seluruh masyarakat.“Semoga jajaran Satpol PP dapat menjalankan tugas-tugas pemerintahan daerah secara maksimal, khususnya dalam membantu kepala daerah dalam menciptakan ketentraman dan ketertiban umum di Kabupaten Sinjai,” ungkap Andi Mahyanto.Andi Mahyanto juga menekankan pentingnya semangat pelayanan kepada masyarakat yang harus senantiasa dipegang teguh oleh setiap personel Satpol PP dan Satlinmas.Terlebih dalam menghadapi dinamika sosial yang terus berkembang, kehadiran Satpol PP dan Satlinmas diharapkan mampu memberikan solusi dan rasa aman bagi masyarakat.Kehadiran Wakil Bupati Sinjai dalam apel kesiapsiagaan ini menunjukkan komitmen Pemerintah Kabupaten Sinjai dalam mendukung dan memperkuat peran Satpol PP dan Satlinmas sebagai elemen penting dalam menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah Sulawesi Selatan, khususnya di Kabupaten Sinjai.